

KADISNAKERTRANS JATIM AJAK PARA PTT UNTUK TINGKATKAN KOMPETENSI DAN BERKINERJA LEBIH BAIK
Naker.News-Surabaya. Disnakertrans Jatim laksanakan ceremonial penandatanganan naskah
kontrak kerja Pegawai Tidak Tetap dengan Perjanjian Kerja (PTT-PK) pada Senin
(20/1/2025) di ruang wawasan.
Sebanyak 69 PTT PK dari seluruh unit kerja hadir untuk
menandatangani naskah kontrak kerja. Pada ceremonial acara dilakukan
penandatanganan secara simbolis oleh perwakilan PTT PK, yaitu Yoehar Tubagus S,
S.Kom PTT PK Sekretariat dan Anna Rosida, S.Pd PTT PK UPT BLK Tulungagung.
Kadisnakertrans Jatim, Sigit Priyanto, ST,MM mengajak
seluruh PTT PK untuk meningkatkan kompetensi dan berkinerja lebih baik.
Pada kesempatan yang sama Kadisnakertrans Sigit juga
mengucapkan selamat kepada 9 orang PTT PK yang telah lulus PPPK penuh waktu dan
60 orang lulus PPPK paruh waktu.